Berita

Kementerian Perindustrian Dukung Smart Nation dalam Indonesia 4.0 Conference & Expo 2025

Kemenperin
15 Aug 2021 16:40:08

Penulis : Administrator

Kementerian Perindustrian Indonesia siap membawa kembali perhelatan tahunan mereka, Indonesia 4.0 Conference & Expo di tahun 2025 ini. Mengusung tema, “Smart Nation 2025: Building Stronger, Moving Faster Toward Sustainability” rangkaian acara akan dibuka dengan pelaksanaan kegiatan Kick Off yang direncanakan akan berlangsung besok Rabu, 19 Februari 2025 di Gedung Kementerian Perindustrian Indonesia.

 

Kick Off Indonesia 4.0 Conference & Expo ini akan mengundang para pemangku kepentingan kegiatan untuk memberikan informasi dan sosialisasi mengenai pentingnya transformasi digital, khususnya dalam mengembangkan dan implementasi aspek keberlanjutan dalam industri. Direncanakan untuk dihadiri para pemilik bisnis, perwakilan dari asosiasi dan juga perwakilan dari Kementerian Perindustrian Indonesia, dalam kegiatan ini akan dipaparkan mengenai alasan pemilihan tema yang diusung dan juga kegiatan-kegiatan pendukung seperti sosialisasi skema untuk pemilihan pemenang Penghargaan Rintisan Teknologi Industri 2025, Seleksi INDI 4.0 Awards, dan juga Seleksi National Lighthouse Industry 4.0 Awards.

 

Penyelenggaraan Kick Off Indonesia 4.0 Conference & Expo didukung penuh oleh Kementerian Perindustrian Indonesia, Dewan Transformasi Digital Indonesia, dan juga Asosiasi Pengusaha TIK Nasional. Kegiatan ini diharapkan dapat menarik dan menumbuhkan minat dari para pelaku usaha untuk bergabung ke dalam ekosistem kolaborasi demi mewujudkan smart nation yang baik