Visi Misi

VISI

Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Keramik dan Mineral Nonlogam menetapkan visinya yaitu Menjadi lembaga profesional, mandiri dan terkemuka dalam memberikan layanan teknis bagi industri keramik dan lembaga yang unggul di bidang teknologi keramik dan nano material


MISI

Sesuai dengan Keputusan Menteri Perindustrian Republik Indonesia No: 1 Tahun 2022 tanggal 21 Februari 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri, Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Keramik dan Mineral Nonlogam yang selanjutnya disebut Balai Besar Keramik berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri, Kementerian Perindustrian, misi Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Keramik dan Mineral Nonlogam adalah sebagai berikut:

  1. Melaksanakan pengkajian, pengembangan dan pendalaman teknologi keramik dan nano material secara berkesinambungan untuk mendukung pengembangan industri keramik.
  2. Memberikan jasa layanan teknis secara profesional untuk industri keramik yang meliputi:
    1. Pelatihan teknis tenaga industri
    2. Pengujian mutu bahan/produk
    3. Kalibrasi peralatan
    4. Standardisasi bahan/produk
    5. Sertifikasi produk/sistem mutu
    6. Konsultansi teknik produksi dan pemanfaatan produk keramik
    7. Jasa teknis lainnya